-->
    |


Polres Sula Gelar Simulasi Sispamkota untuk Mencegah Kerawanan Pilkada 2024


SANANA, Reportmalut.com- Dalam upaya mencegah potensi kerawanan selama Pilkada 2024, Polres Kepulauan Sula melaksanakan Simulasi Sistem Pengamanan Kota (SISPAMKOTA) yang berlangsung di area timbunan aklamasi pantai Desa Fatcei, Kecamatan Sanana, pada Selasa (13/8/2024).

Kapolres Kepulauan Sula, AKBP Kodrat Moh Hartanto, saat ditemui oleh media, menjelaskan bahwa simulasi tersebut merupakan bagian dari persiapan untuk mengamankan berbagai tahapan Pilkada yang akan datang.

"Tadi kita melatihkan beberapa adegan sesuai dengan tahapan-tahapan Pilkada. Tentunya, dalam pelaksanaannya nanti, ada kemungkinan muncul kerawanan yang bisa mengganggu aktivitas masyarakat," ujarnya.

AKBP Kodrat menambahkan bahwa latihan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan pihak kepolisian dalam menghadapi segala bentuk kerawanan, baik secara preemtif, preventif, maupun represif. 

"Dengan adanya simulasi ini, kami dari Polres Sula lebih siap untuk mengamankan pelaksanaan Pilkada 2024. Selain itu, kami juga melakukan simulasi terkait penanganan hoax serta provokasi yang bisa memicu kemarahan masyarakat di kemudian hari," tambahnya.

Kapolres juga menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga situasi tetap kondusif. Ia mengimbau agar masyarakat menghindari segala bentuk provokasi, ujaran kebencian, SARA dan hoax, demi terciptanya Pilkada yang aman, sejuk, dan damai sesuai harapan bersama.

"Kami sangat berharap kepada seluruh pihak, terutama masyarakat, untuk menghindari provokasi, ujaran kebencian, SARA, dan hoax agar Pilkada 2024 dapat terlaksana dengan aman, sejuk, serta damai," tutupnya. (Noah)

Komentar

Berita Terkini